Sabtu, 07 Agustus 2021

SOAL DAN JAWABAN IPS, JUMAT 6 AGUSTUS 2021

SOAL DAN JAWABAN IPS

MAKNA PROKLAMASI KE MERDEKAAN BAGI BANGSA INDONESIA

JUMAT 6 AGUSTUS 2021 



SOAL

Anak anak hebat masih semangat ya, untuk IPS ada soal yang harus di kerjakan.

1. Sebutkan tokoh tokoh penyusun teks proklamasi kemerdekaan Indonesia !

2. Jelaskan makna proklamasi kemerdekaan bagi Bangsa Indonesia !

3. Bagaimana cara menerapkan makna proklamasi di kehidupan sehari - hari ?

4. Bagaimana menurutmu bila tidak ada persatuan pada bangsa Indonesia yang masih terjajah ?

5. Apakah di saat ini seorang anak bisa menjadi seorang pejuang atau pahlawan ? Jelaskan alasanmu beserta contohnya !

 

JAWABAN

1.    Tokoh-tokoh penyusun teks proklamasi kemerdekaan yaitu

Ir. Soekarno

Drs. Moh. Hatta

Mr. Achmad Soebardjo

 

2.    Makna proklamasi kemerdekaan bagi bangsa Indonesia

*          Tonggak sejarah lahirnya bangsa Indonesia

*          Awal perjuangan baru    para penerus bangsa untuk dapat membangun bangsanya, mempertahankan kemerdekaan dan menjaga martabatnya

*          Indonesia menyatakan diri kepada Dunia sebagai negara yang merdeka dan berdaulat, berhak menentukan nasibnya sendiri.

*          Indonesia mempunyai kedudukan yang sama dengan negara merdeka lainnya

*          Awal pengakuan bangsa lain terhadap kemerdekaan Indonesia

 

3.    Cara menerapkan makna proklamasi kemerdekaan di kehidupan sehari-hari

Ø Belajar dengan giat membangun bangsa

Ø Menjaga persatuan dan kesatuan

Ø Memelihara adat dan istiadat bangsa

Ø Mengikuti upacara bendera dan acara kebangsaan lainnya

Ø Berpartisipasi dalam kegiatan kemasyarakatan di sekolah atau di lingkungan rumah

 

Ø Dan masih banyak lagi

 

 

4.    Bila tidak ada persatuan maka Indonesia masih terjajah dan jika sudah merdeka melupakan persatuan akan mudah dikalahkan bangsa lain.

 

 

5.    Seorang anak bisa menjadi pejuang karena anak merupakan generasi penerus bangsa yang nantinya dapat menentukan kemajuan bangsa dan pertahanan bangsa.

 

Tidak ada komentar: